Why Fabric Matters?

Nyaman adalah kata kunci yang memulai perjalanan SARE/ studio. Bagi SARE/ studio kenyamanan adalah a subtle luxury. Dalam hal pakaian, bahan menjadi penentu utamanya. Pakaian yang nyaman akan memberikan pengalaman terbaik saat mengenakannya—apapun aktivitasnya. Tidur, memasak, menemani anak sekolah dari rumah, belanja, berkebun, apapun. 

Itu mengapa SARE/ studio selalu dalam proses pencarian material terbaik untuk menghasilkan loungewear yang paling nyaman. Sampai hari ini ada dua material utama yang menjadi area eksplorasi SARE/ studio: stretch cotton dan rayon

Stretch Cotton

Bahan yang satu ini dikenal kuat dan tahan lama. Karakternya fleksibel sehingga bisa mengikuti bentuk tubuh, tetapi tidak ketat dan membatasi gerak. Ini membuatnya pas untuk dibuat menjadi beragam pakaian. Tak hanya itu, stretch cotton juga terasa lembut di kulit, breathable, mudah menyerap keringat, serta mempunyai risiko alergi yang rendah.

Eksplorasi terbaru SARE/ studio menggunakan bahan ini bisa Anda temukan dalam koleksi The Essentials. Dengan siluet minimalis dan aplikasi warna netral, rilisan set perdana SARE/ studio TAHUNA dan gaun malam TEPA, bisa menjadi pilihan yang pas untuk menemani hari-hari Anda bersama #SAREdiRumah.

Rayon

Rayon adalah bahan yang biasanya terbuat dari ampas kulit kayu. Karakternya yang breathable, ringan, mudah menyerap keringat, dan gampang diwarnai menjadikan bahan ini salah satu yang paling versatile. Tidak heran jika bahan yang satu ini kini menjadi primadona dalam membuat pakaian rumah. 

Kombinasi karakter bahan yang sejuk dengan siluet desain SARE/ studio yang loose membuat kenyamanan bukan lagi pertanyaan, melainkan sebuah jaminan. The Nomads dan A Dash (of Art) adalah dua koleksi teranyar SARE/ studio menggunakan rayon. Menghadirkan siluet-siluet favorit Anda dengan motif baru yang playful dan tetap timeless

Meski demikian pencarian kami akan bahan yang paling nyaman belum berakhir. Dan pencarian itu mengantarkan kami pada fakta bahwa material organik cenderung memberikan kenyamanan yang lebih. So we’re upgrading our fabrics dengan memperkenalkan bahan yang lebih berkualitas, lebih ramah lingkungan, dan tentunya lebih nyaman. Stay tuned on our channels.