Jadikan hadiahmu lebih berkesan dengan bingkisan manis berikut. Bungkus dengan kain atau dengan kertas koran, buat hadiahmu lebih personal.
Furoshiki
Ini adalah metode membungkus dengan kain dari Jepang. Di negara asalnya, Furoshiki digunakan untuk membungkus banyak hal. Mulai dari kotak makanan hingga pakaian. Sifatnya yang ramah lingkungan karena tidak menghasilkan sampah tambahan membuat teknik ini kini menjadi andalan untuk membungkus hantaran. Plus, kain pembungkusnya bisa menjadi hadiah tambahan untuk sahabat atau kerabatmu.
Kraft Paper
Alternatif pembungkus lainnya adalah kertas cokelat yang mudah didaur ulang. Selain itu, warnanya yang netral juga membuat kertas yang satu ini bisa dihias dan dipersonalisasi sesuai dengan karakter penerima hadiah nantinya.
Gift Bag
Pilihan lain yang lebih praktis adalah dengan mengirimkan hadiah dalam bungkusan tas kain. Sama seperti membingkis dengan teknik Furoshiki, mengirimkan hadiah dalam tas kertas juga bisa menjadi hadiah tambahan bagi si penerima.
Kertas Koran
Siapa bilang hadiah yang cantik mesti dibungkus dengan kertas kado serba mengilap. Kertas koran bekas juga bisa membungkus hadiah dengan ciamik. Caranya tambahkan ikatan tali dengan suasana rustic dan selipkan tag buatan sendiri untuk sentuhan yang lebih personal.
Toples Kaca
Jika kebetulan kamu mempunyai wadah toples di rumah, ini juga bisa digunakan untuk mengirimkan hadiah atau hantaran. Tidak mesti untuk menaruh makanan, toples kaca bisa pula kamu gunakan untuk menjadi wadah hadiah aksesoris, boneka, dan sebagainya.
To make it even more easier, kamu bisa juga memberikan hadiah dari koleksi #EverydayPajamas, SARE di Rumah Shop, dan Holiday Hampers dengan Gift Packaging kami. Temukan hadiah sempurna untuk orang-orang terkasih di sini.